Sabtu, 29 Desember 2007

Singkong Goreng Keju Pedas

Rekomendasi :Singkong Keju merupakan jajanan yang sudah lama terkenal di Bandung. Biasanya singkongnya sudah dipakai bubuk keju baru digoreng. Uda Dewa doyan banget dengan makanan yang satu ini hehehe :p. Dapur Cantik menyajikan kreasi lainnya yaitu double cheese-nya. Ditambah dengan rasa pedas dari cabe bubuk. Penasaran? Dicobain az yukz!

Jumat, 28 Desember 2007

Puding Mangga Santan

Rekomendasi :Mangga merupakan buah yang banyak digemari. Apalagi di musim mangga seperti ini. Banyak variasi makanan yang bisa dibuat dari bahan mangga ini. Dapur Cantik akan menyajikan Puding Mangga yang dibuat dengan menggunakan bahan jus mangga yang dicampur dengan santan. Dicobain az yukz!

Kamis, 27 Desember 2007

Cah Kangkung Pedas

Rekomendasi :Masakan yang satu ini sudah banyak dijual dimana-mana, mulai dari restoran, cafe rumah hingga tenda warung di pinggir jalan. Jika sedang malas keluar rumah, tidak ada salahnya kan mencoba membuat sendiri di rumah :). Cara membuatnya pun praktis dan cepat. Yang terpenting, masak menggunakan feeling bagi yang sudah terbiasa masak. Silahkan dicoba!

Rabu, 26 Desember 2007

Balado Tempe Campur Teri

Rekomendasi :Cara membuat masakan balado tempe campur teri ini hampir sama dengan Balado Tericang yang pernah Dapur Cantik sajikan. Kacang tanahnya digantikan dengan tempe. Jika kamu mempunyai kreasi bisa juga digantikan dengan bahan lain. Tanpa banyak penjelasan lagi, coba dimasak az yukz ;).

Selasa, 25 Desember 2007

Kerang Rebus Sambal Kecap Pedas

Rekomendasi :Sebelumnya Dapur Cantik pernah menyajikan masakan berbahan dasar kerang yaitu Tumis Balado Kerang. Kali ini kerang yang digunakan adalah utuh dengan cangkang/kulit-nya. Rasa manis dari daging kerang yang masih segar lalu dimakan dengan sambal kecap campur potongan cabe merah dan bawang merah, hmm...pedas-pedas nikmat. Dicobain az yukz :).

Senin, 24 Desember 2007

Gulai Kepala Kakap

Rekomendasi :Gulai Kepala Kakap memang digemari di setiap restoran masakan Padang. Ada yang disajikan dengan kuah yang encer atau kental. Tapi disini akan disajikan gulai kepala kakap ala Dapur Cantik. Bagi yang sangat menyukai masakan ikan, tidak ada salahnya mencoba membuatnya sendiri di rumah. Silahkan :).

Rabu, 19 Desember 2007

Idul Adha 1428 H

Selamat Hari Raya Idul Adha 1428 H


Semoga yang kita kurbankan hari ini bisa membawa berkah bagi semuanya :). Setelah selama 9 hari menyajikan masakan lebaran, Dapur Cantik kini menyajikan hidangan lengkapnya. Dapat dilihat pada gambar di atas.

Selasa, 18 Desember 2007

Opor Ayam

Rekomendasi :Bagi yang tidak suka daging sapi/kambing, masakan Opor Ayam inilah yang menjadi alternatif bagi hidangan lebaran. Tentunya juga sudah menjadi masakan yang umum di setiap rumah, begitu juga dengan Dapur Cantik. Kuah opor ini juga bisa digabung dengan kuah dari Tauco Lebaran dan Gulai Sayur Nangka. Coba dimasak az yukz!

Senin, 17 Desember 2007

Ketupat Lebaran

Rekomendasi :Makanan utama hidangan lebaran. Bukan lebaran namanya kalau tidak ada ketupat atau lontong ini. Bahan untuk membuat sangkar ketupatnya bisa dibeli jadi atau dibuat sendiri. Jika mahir membuatnya, tidak ada salahnya buat sendiri di waktu luang dan harganya pun menjadi lebih hemat. Beras yang digunakan bukan beras biasa tapi beras untuk lontong. Kita buat ketupatnya yukz sekarang :).

Minggu, 16 Desember 2007

Rendang Daging Sapi

Rekomendasi :Ini dia masakan utama temannya ketupat di hari lebaran :). Buat yang sudah tidak sabar menunggunya dari kemarin-kemarin, silahkan diuji di dapur sendiri. Rendang Daging Sapi ini didalamnya juga ditambahkan hati dan parunya. Rasanya yang pedas dan kuah minyaknya mampu membuat kamu ketagihan dan makannya nambah terus di hari lebaran ini. Silahkan dicoba :).

Sabtu, 15 Desember 2007

Soun Balado Kremez

Rekomendasi :Kress..kress begitu bunyinya ketika memakan cemilan ini. Pelengkap hidangan lebaran kamu. Taburkan di atas piring kamu dan nikmati renyah dan rasa pedasnya. Soun Balado Kremez ini digoreng pedas dengan bumbu seperti biasanya, ditambahkan dengan ikan teri Medan, rasanya asin, gurih dan renyah. Buat hari-hari biasa juga bisa dijadikan sebagai pelengkap makan di rumah. Cemilan juga bisa

Jumat, 14 Desember 2007

Serundeng

Rekomendasi :Taburan lainnya setelah Soun Balado Kremez. Rasa serundeng yang asin dan gurih membuat hidangan lebaran kamu semakin mantap. Serundeng ini juga bisa dimakan di hari-hari biasa dengan nasi hangat. Silahkan dicoba :).


Bahan Resep

Kamis, 13 Desember 2007

Gulai Sayur Nangka

Rekomendasi :Gulai Sayur Nangka ini menjadi kuah utama di dalam memakan ketupat selain kuah dari Tauco Lebaran. Nangka sayur yang muda ini menjadi pelengkap kebutuhan sayur bagi hidangan lebaran kamu. Dipadukan dengan daging tetelan sapi dan ditambah dengan bumbu-bumbu menjadikannya terasa pedas dan gurih. Dicobain az yuks!

Rabu, 12 Desember 2007

Tauco Lebaran

Rekomendasi :Tauco selalu menjadi hidangan lebarannya Dapur Cantik. Dengan menambahkan udang peci kupas, kacang panjang dan telur puyuh menjadikan Tauco Lebaran ini bisa dipadukan dengan hidangan lebaran lain yang menggunakan daging/jeroan. Silahkan dicoba :).

Selasa, 11 Desember 2007

Balado Paru Sapi

Rekomendasi :Masakan lebaran yang kedua dari Dapur Cantik ini terbilang hampir sama bahannya dengan Balado Hati Sapi. Hanya saja tidak menggunakan kentang. Rasa paru yang kenyal sangat enak untuk disantap pedas. Dimakan bersama keluarga besar di hari lebaran ini. Dicobain az yukz!

Senin, 10 Desember 2007

Balado Hati Sapi

Rekomendasi :Mendekati hari Lebaran Haji (Idul Adha) ini, mulai hari ini Dapur Cantik akan menyajikan masakan lebaran. Yang pertama, kami sajikan balado hati sapi. Masakan ini agak berbeda bahannya dengan masakan balado yang pernah kami sajikan. Silahkan dicoba :)

Minggu, 09 Desember 2007

Ikan Sarden Masak Merah

Rekomendasi :Makanan instan yang cepat praktis. Ikan Sarden Kaleng. Cara masak ikannya mudah dan cepat. Sangat cocok bagi mereka yang senang jalan-jalan ke luar kota sambil membawa peralatan masak mini. Untuk disajikan di rumah pun bisa dan anak-anak menyukainya karena tulangnya lunak. Dicobain az yukz!

Sabtu, 08 Desember 2007

Bika Kukus Singkong

Rekomendasi :Dapur Cantik menyajikan pertama kalinya makanan kue. Bika Kukus Singkong. Singkong sebagai pengganti nasi memang enak untuk disantap, sudah banyak pula kreasi makanan dari singkong. Kami menyulapnya menjadi kue kukus, rasanya kenyal dan manis. Buat yang ingin mencobanya, silahkan :).

Jumat, 07 Desember 2007

Pisang Keju Es Krim

Rekomendasi :Salah satu jajanan Bandung yang banyak digemari. Kebanyakan anak-anak kecil yang menyukainya, terbukti paling banyak dijual di sekolah-sekolah. Dapur Cantik kembali menyajikan makanan pisang dan kali ini sedikit memodifikasinya dengan menambahkan es krim. Sepotong pisang keju lalu dimakan bersama es krim, rasanya lain dan nyummy banget. Dicobain yukz!

Kamis, 06 Desember 2007

Urap

Rekomendasi :Kembali Dapur Cantik menyajikan masakan berbahan dasar sayur mayur. Urap. Masakan khas Medan melayu. Ciri khasnya adalah menggunakan daun pakis. Dicampur dengan bubuk serundeng yang gurih dan tauge yang kress..kress, hmm..uenaakk :D. Rugi kalo ga nyoba huehehe :).

Rabu, 05 Desember 2007

Acar Ikan Tenggiri

Rekomendasi :Seperti yang sudah Dapur Cantik sajikan dulu yaitu Acar Ikan Bawal dimana bahan utamanya bisa digantikan dengan ikan tenggiri. Bisa juga dengan ikan laut lainnya yang kamu suka. Masakan acar pedas rasanya, jadi sangat cocok bagi yang menyenangi sensasi pedas di dalam setiap jamuannya. Silahkan dicoba!

Selasa, 04 Desember 2007

Seblak Goreng

Rekomendasi :Sebelumnya Dapur Cantik pernah menyajikan seblak yang yang berkuah yaitu Seblak Bakso. Kali ini, seblak-nya digoreng. Rasa kenyal dari kerupuk mentah yang direbus lalu digoreng terasa gurih. Ditambah dengan pedasnya cabe rawit. Bagi yang baru mendengar masakan ini, layak untuk dicobain lho ;). Yukz!

Senin, 03 Desember 2007

Tauco Ikan Kakap

Rekomendasi :Seperti masakan terdahulu, Tauco Ikan Tenggiri dan Tauco Krecek, pada dasarnya bahannya hampir sama. Hanya Dapur Cantik kali ini menambahkannya dengan kincong, sebagai penambah aroma. Ikan kakap yang digunakan disini adalah bukan kakap utuh melainkan kakap fillet. Dicobain az yuks!

Minggu, 02 Desember 2007

Goreng Sukun Keju

Rekomendasi :Buah sukun memang tidak terlalu banyak penggemarnya. Buah yang dalam bahasa Inggrisnya disebut dengan Breadfruit ini memang banyak mengandung karbohidrat, sehingga dapat mengenyangkan perut kamu. Buah sukun ini bisa dimasak dengan cara direbus lalu dimakan dengan kelapa parut atau dijadikan keripik atau digoreng biasa seperti yang Dapur Cantik sajikan ini, hanya ditambah dengan rasa

Jumat, 30 November 2007

Pecel

Rekomendasi :Macam-macam sayur yang direbus, lalu dimakan dengan cara dicampur dengan bumbu pecel. Mirip dengan gado-gado gitu. Cocok untuk memenuhi kebutuhan serat kamu. Dimakan tanpa nasi juga sah-sah saja :). Coba bikin yukz!


Bahan Resep

Rabu, 28 November 2007

Gulai Daging Sengkel

Rekomendasi :Sajian lain Dapur Cantik dari masakan berbahan dasar daging. Daging sengkel yang dipotong kecil-kecil ditambah dengan bahan pelengkap seperti kentang dan kacang merah, menjadikan gulai ini terasa gurih dan lengkap. Seperti biasa gulai dari masakan Padang selalu menggunakan santan. Dicobain az ya :).

Selasa, 27 November 2007

Ayam Berselimut

Rekomendasi :Sajian lain dari masakan berbahan dasar ayam. Semua orang sudah mengenalinya. Terkenal dengan nama Fried Chicken. Fastfood yang banyak dicari orang selain rumah makan Padang =)).Belajar buat sendiri di rumah yuks!


Bahan Resep Ayam

Senin, 26 November 2007

Tumis Balado Kerang

Rekomendasi :Pertama kalinya Dapur Cantik menyajikan resep masakan berbahan dasar kerang. Kerang laut yang bisa dijadikan sate, rendang, atau tumis balado seperti yang lagi disajikan ini. Bagi yang suka seafood dan masakan yang pedas, Tumis Balado Kerang ini patut untuk dicoba. Silahkan...

Minggu, 25 November 2007

Gulai Ayam

Rekomendasi :Setelah sebelumnya menyajikan Semur Hati Ayam dan Ayam Goreng Bubuk Kremez, Dapur Cantik menyajikan masakan lain yang berbahan dasar ayam. Mungkin kamu pun sudah sering melihatnya di rumah makan Padang. Menggunakan santan seperti pada umumnya, menjadikannya lebih terlihat berlemak ditambah dengan daging ayamnya yang empuk, hmmm... Dicobain az yuks!

Sabtu, 24 November 2007

Seblak Bakso Dapur Cantik

Rekomendasi :Merupakan kreasi uji coba Dapur Cantik. Ternyata kerupuk mentah bisa juga dijadikan sebagai makanan lain selain digoreng biasa. Namanya seblak. Rasa kerupuknya menjadi lembut, lembek, kenyal dan gurih. Dimakan panas-panas di musim penghujan gini, rame-rame..wuuaahh tambah seru deh :D. Belum pernah nyoba kan? Dicobain az yukz, dijamin ketagihan :).

Jumat, 23 November 2007

Puding Jagung Saus Kelapa

Rekomendasi :Puding pertama yang disajikan oleh Dapur Cantik. Merupakan kreasi sendiri, hasil uji coba Dapur Cantik dan hasilnya tidak mengecewakan. Pudingnya berbahan jagung dan sausnya menggunakan kelapa parut. Penasaran dengan rasanya, dicobain az yuks!

Kamis, 22 November 2007

Sayur Waluh Bonsai

Rekomendasi :Dapur Cantik menyebutnya sebagai waluh bonsai. Dikarenakan bentuknya yang kecil dan imut. Buat yang tidak suka atau tidak bisa makan sayuran berbentuk daun, Sayur Waluh bonsai bisa dijadikan sebagai pelengkap empat sehat lima sempurna kamu. Cara memasaknya sangat mudah dan cepat. Ayo, tunggu apa lagi :D.

Rabu, 21 November 2007

Panggang Kembung Pedas

Rekomendasi :Ikan laut yang manis rasanya memang menggugah selera terlepas dari cara apapun ikan dimasak. Dapur Cantik kali ini menyajikan cara masak lain dari ikan. Yaitu dengan dipanggang dan dimakan dengan sambal yang pedas. Hmmm..ngiler deh :D. Dicobain az yukz!

Selasa, 20 November 2007

Sop Iga Sapi



Rekomendasi :
Iga Sapi memang enak disantap sebagai sop. Memakannya dengan cara diseruput membuat orang di sekitarnya menjadi ngiler, hehe, itu juga kalau orangnya suka daging :D. Dalam setiap 10 gram-nya, iga sapi mengandung kolesterol sebanyak 100 mg dan termasuk ke dalam kategori "sekali-sekali, boleh-lah" :D. Jadi, tunggu apa lagi, hehe ;).

Senin, 19 November 2007

Tauco Ikan Tenggiri

Rekomendasi :Dapur Cantik menyajikan sajian kedua dari tauco. Tapi kali ini tidak menggunakan santan seperti Tauco Krecek. Bagi penikmat masakan Sumatera, tauco yang pedas membuat selera makan menjadi tinggi. Dicobain az yuks!


Bahan Resep

Minggu, 18 November 2007

Tumis Telur Asin Brebes

Rekomendasi :Sudah pada tahu dunk kalau telur asin dari Brebes memang yang paling enak. Dapur Cantik biasanya selain membeli yang sudah matang, juga suka membeli yang masih mentah. Uniknya di tempat biasa langganan di Brebes sana, di dalam setiap bungkusannya tertera tenggat waktu mengkonsumsinya. Telur asin berminyak-lah yang paling enak untuk dijadikan bahan dasar dalam masakan ini. Dicobain az

Sabtu, 17 November 2007

Jus Pepino

Rekomendasi :Pepino memang masih belum banyak yang mengetahuinya. Buah ini banyak khasiatnya, jika ingin tahu bentuk dan seluk beluk tentang Pepino, bisa kamu baca disini. Mencoba membuat jus-nya, ternyata enak, karena jika hanya dikonsumsi begitu saja, pepino terasa kurang enak, dikarenakan dagingnya yang agak keras dan tidak mempunyai rasa. Dicobain az yukz!

Jumat, 16 November 2007

Tempe Mendoan Goreng

Rekomendasi :Sering dijadikan sebagai sarapan pagi oleh sebagian orang. Ada juga yang menyantapnya sebagai kudapan di sore hari. Cara membuatnya sedikit perlu diperhatikan tingkat kematangannya agar rasa tempenya menjadi lembut, kulit adonannya pun tidak keras. Bisa menjadi cemilan alternatif saat ada acara kumpul-kumpul. Dicobain az yukz!

Kamis, 15 November 2007

Sayur Sawi Lodeh


Rekomendasi :
Berkuah santan, merupakan ciri khas masakan dari Pulau Sumatera. Begitupun dengan Sayur Sawi Lodeh ini, dengan pelengkap udang rebon, membuat rasanya menjadi gurih. Bosan dengan masakan sayur yang berkuah bening, dicoba saja yang satu ini :).

Rabu, 14 November 2007

Tumis Balado Pindang Tongkol

Rekomendasi :Termasuk ke dalam daftar resep favorit-nya Dapur Cantik. Dapur Cantik juga pernah menyajikan masakan berbahan dasar ikan tongkol dengan cara di-gulai aceh. Hanya ikan tongkol yang disini bukan yang basah tapi yang sudah dipindang dan siap pakai. Digoreng dengan disemuti telur saja juga enak tapi tidak ada salahnya kan mencoba yang pedas-pedas :D.

Selasa, 13 November 2007

Semur Hati Ayam

Rekomendasi :Masakan semur yang pertama kali disajikan oleh Dapur Cantik disini. Rasanya yang manis-manis asam mampu membangkitkan selera makan setelah bosan mengkonsumsi makanan yang pedas terus. Dicobain az yukz!


Bahan Resep Semur Hati Ayam10

Senin, 12 November 2007

Perkedel Daging

Rekomendasi :Setelah sebelumnya menyajikan Perkedel Bilis dan Perkedel Jagung, Dapur Cantik kali ini menyajikan Perkedel Daging. Daging sapi yang digunakan bisa berbentuk kornet atau daging giling. Hanya saja, hasil yang didapatkannya berbeda. Jika menggunakan kornet, tekstur perkedel menjadi lembek, tapi rasanya sama saja, tetap enak. Semua tergantung bahan apa yang lagi ada dalam stock di

Minggu, 11 November 2007

Gulai Aceh Ikan Tongkol

Rekomendasi :Masakan dari Aceh ini baru pertama kalinya disajikan oleh Dapur Cantik. Bahan-bahannya memang cukup susah untuk didapatkan bagi kamu yang jarang memasak masakan pulau Sumatera. Biasanya Dapur Cantik menanamnya sendiri di rumah hingga mudah jika sedang membutuhkan. Semoga bahan-bahannya tersedia di kota kamu hingga kamu dapat merasakan bagaimana nikmatnya Gulai Aceh Ikan Tenggiri ini.

Sabtu, 10 November 2007

Pisgor Cemong

Rekomendasi :Sebelumnya Dapur Cantik menyajikan Pisang Aroma. Dengan bahan dasar yang sama yaitu pisang, disajikan kreasi lain, Pisgor Cemong. Cemong itu apa? Bahasa Sumatera yang artinya belepotan. Pisang goreng yang dicelupkan ke dalam tepung gula, jadinya belepotan =)). Dicobain az pasti laris manis tanjung kimpul :D. Ditemani dengan teh manis hangat di musim hujan begini, hmmm...nikmat deh :

Jumat, 09 November 2007

Pisang Aroma

Rekomendasi :Jajanan khas Bandung ini mulai jarang terlihat di tempat jajanan goreng-gorengan. Dapur Cantik membagi resepnya untuk kamu-kamu yang mulai susah menemukan gorengan ini. Nikmat disantap bersama keluarga di tengah-tengah musim hujan ini sambil menikmati hangatnya teh atau kopi. Selamat memasak!

Kamis, 08 November 2007

Colenak

Rekomendasi :Jajanan khas Bandung. Berbahan dasar tape atau di Bandung lebih dikenal dengan peuyeum. Musim hujan begini, dingin-dingin ditemani colenak yang hangat, hmm... Dengan saus kelapa parut yang manis, menjadikan colenak ini sebagai makanan favorit.

Rabu, 07 November 2007

Udang Saus Tiram

Rekomendasi :Udang Saus Tiram banyak dijual di warung tenda seafood. Termasuk menu yang banyak disukai orang-orang. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Cara membuatnya sangat mudah dan bahan-bahannya pun mudah ditemukan di supermarket. Praktis dan nyaman disantap di rumah sendiri :).

Selasa, 06 November 2007

Balado Kentang Sapi

Rekomendasi :Masakan balado lainnya yang disajikan Dapur Cantik yaitu Balado Kentang Sapi. Jika tidak suka dengan daging sapi, bisa diganti dengan daging kambing atau daging ayam juga boleh. Seperti masakan balado lainnya, Balado Kentang Sapi ini memang terasa pedas di lidah :). Dicobain az ya!

Senin, 05 November 2007

Perkedel Jagung

Rekomendasi :Banyak sekali jenis masakan yang menggunakan bahan dasar jagung. Apalagi jagung manis, yang terasa lebih renyah dan lebih manis tentunya. Kali ini Dapur Cantik menyajikan perkedel jenis lain yaitu berbahan dasar jagung, setelah sebelumnya menyuguhkan resep Perkedel Bilis. Semoga perkedel jagung ini bisa menjadi alternatif bagi anak-anak yang sulit makan. Selamat memasak!

Minggu, 04 November 2007

Gulai Daun Ubi Tumbuk

Rekomendasi :Gulai daun ubi tumbuk ini merupakan masakan khas Padang, Sumatera Barat. Wangi masakannya mampu membuat perut keroncongan :D. Bagi yang suka dengan sayuran hijau, dan juga suka dengan masakan yang di-gulai, Gulai Daun Ubi Tumbuk ini sebaiknya dicoba oleh kamu. Memang cara pembuatannya agak rumit, tapi tidak ada salahnya sesekali membuatnya untuk keluarga kamu :).

Manisan Kolang-Kaling

Rekomendasi :Kolang-kaling berasal dari pohon enau, sangat sulit pembuatannya untuk dapat dijadikan sebagai kolang-kaling. Rasanya yang sangat menyegarkan di tenggorokan, sudah sangat jarang terlihat di rumah-rumah. Dapur Cantik ingin menyajikan resep manisan ini bagi kamu-kamu yang masih suka dengan kolang-kaling. Tidak tertutup juga bagi yang penasaran dan ingin mencobanya. Selamat mencoba!

Jumat, 02 November 2007

Manisan Belimbing Wuluh

Rekomendasi :Makan manisan memang terasa menyegarkan apalagi jika hari terasa terik dan udara terasa panas. Kerongkongan menjadi basah dan hati terasa adem sewaktu memakan manisan. Manisan Belimbing Wuluh ini merupakan kreasi unik buatan sendiri dari Dapur Cantik. Bermula dari banyaknya belimbing wuluh yang ditanam di rumah sendiri. Mencoba dijadikan sebagai makanan lain dan hasilnya sangat

Kamis, 01 November 2007

Gulai Ikan Kakap

Rekomendasi :Salah satu resep lagi yang menggunakan ikan laut. Kali ini Dapur Cantik menggunakan ikan kakap merah. Seperti kata mitos, "Banyak makan ikan kayak orang Jepang, biar jadi pinter. Makan juga kepalanya biar jadi -kepala- nantinya". Apapun itu, yang pasti ikan mengandung banyak protein dan bagus untuk kita konsumsi. Salah satunya Gulai Ikan Kakap ini bisa dicoba di dapur nyata kamu

Rabu, 31 Oktober 2007

Ayam Goreng Bubuk Kremez

Rekomendasi :Masakan ayam rata-rata disukai oleh kebanyakan orang. Kali ini Dapur Cantik pertama kalinya menyajikan resep masakan berbahan dasar ayam. Menggunakan ayam kampung-ayam pejantan. Ayam yang digoreng dengan cara biasa dan dikreasikan dengan bumbu bubuk kremez. Dicobain az yukz!

Selasa, 30 Oktober 2007

Pindang Kepah

Rekomendasi :Lebih dikenal dengan nama "Remis". Bentuknya seperti kerang, tapi dagingnya berwarna putih dan bukan kerang hijau. Merupakan salah satu resep favorit di Dapur Cantik. Pada dasarnya, hampir sama dengan masakan Pindang Udang dan Pindang Ikan Laut sebelumnya, hanya saja ada penambahan yaitu menggunakan cabe gendot hijau. Dicobain az yukz!

Senin, 29 Oktober 2007

Balado Tericang

Rekomendasi :Tericang adalah nama lain dari Balado Teri Kacang, yang biasa digunakan oleh Uda Dewa di dalam keluarganya. Banyak yang menyukai masakan ini termasuk Uda. Cara membuatnya juga cukup mudah, tidak memerlukan keahlian khusus. Termasuk masakan yang tahan lama jika tidak habis dalam sehari. Bisa dijadikan sebagai makanan kecil yang di-ratah (dimakan begitu saja).

Minggu, 28 Oktober 2007

Asam Padeh Ikan Tenggiri

Rekomendasi :Padeh = Pedas (bahasa Padang). Jenis masakan berkuah yang memiliki rasa asam yang berasal dari belimbing wuluh bercampur dengan rasa pedas dari bumbunya. Buat yang suka dengan masakan yang asam tapi menyegarkan, masakan Asam Padeh ini sangat cocok untuk dicoba. Dijamin akan ketagihan dan kepedasan hehe :D.

Jus Soda Stroberi

Rekomendasi :Buah yang biasa disebut sebagai Buah Cinta ini jika dipadukan dengan minuman bersoda, jus-nya terasa lebih segar, ada rasa yang lebih menggigit selain rasa asamnya stroberi. Apalagi jika disajikan dingin di hari yang panas/terik. Buah stroberi dengan kandungan air serta vitamin C yang banyak, sangat bagus dikonsumsi oleh kita-kita, juga memiliki banyak khasiat, diantaranya mampu

Sabtu, 27 Oktober 2007

Stroberi Mandi Cokelat

Rekomendasi :Pertama kenal dengan dessert ini sewaktu mampir ke Rumah Stroberi di daerah Cihideung, Lembang. Dessert ini menjadi menu andalannya. Cocok sekali disajikan saat berkumpul dengan teman/keluarga. Rasa stroberi yang asem berbaur dengan manisnya susu coklat cair, membuat kamu menjadi ketagihan. Buat yang tidak suka stroberi karena asamnya, dessert ini harus kamu coba. Percaya deh, kamu

Kamis, 25 Oktober 2007

Capcay ala Dapur Cantik

Rekomendasi :Capcay artinya masakan yang terdiri dari sepuluh macam sayuran. Tapi Dapur Cantik hanya menggunakan enam saja, ditambah dengan bahan pelengkap udang dan bakso. Kuahnya yang kental dan gurih serta sayurannya yang segar membuat kamu menjadi berselera. Tidak ada salahnya kan membuat Capcay sendiri di rumah :).

Rabu, 24 Oktober 2007

Omelet Dapur Cantik

Rekomendasi :Nyoba masak sendiri di rumah dan ternyata jadi ketagihan. Dapur Cantik menambahkannya dengan kentang dan kornet. Omelet ini bisa dijadikan sebagai alternatif jika sudah bosan dengan masakan telur ceplok/dadar hehe. Anak kecil sangat menyukai omelet ini dan sangat bagus untuk pertumbuhannya yang masih membutuhkan banyak protein. Dihias sedikit biar tampilannya menjadi menarik. Bisa

Selasa, 23 Oktober 2007

Sayur Sausin Campur Tahu

Rekomendasi :Dapur Cantik menyajikan masakan sayur yang kedua. Sayur sausin campur tahu, jadi ada sedikit variasi tidak hanya sayur saja. Cara membuatnya sangat mudah dan cepat hanya dengan direbus saja. Siapapun bisa membuatnya, masalah rasa itu tergantung dari tangan siapa yang memasak, betul khan? Mari memasak!!

Senin, 22 Oktober 2007

Sayur Waluh Lodeh

Rekomendasi :Ini sajian pertama Dapur Cantik menyuguhkan masakan sayur. Menggunakan santan dan udang rebon, membuat masakan sayur ini menjadi lebih enak. Buat yang tidak suka dengan sayur yang berbentuk daun, Sayur Waluh Lodeh ini bisa dijadikan sebagai alternatif kamu dalam mengkonsumsi sayur mayur.

Minggu, 21 Oktober 2007

Udang Goreng Lada Hitam

Rekomendasi :Dulu bubuk lada hitam masih jarang sekali digunakan dalam resep masakan Indonesia. Sekarang sudah banyak yang menggunakannya. Dapur Cantik juga pernah menyajikan Balado Telur Lada Hitam. Selain membuat masakan menjadi lebih gurih rasanya, lada hitam juga terbukti mampu menghangatkan tubuh. Dicobain az yukz!

Sabtu, 20 Oktober 2007

Setup Nenas Pedas Manis

Rekomendasi :Nenas yang manis membuat orang menjadi segar ketika memakannya. Apalagi jika nenas madu yang berasal dari Subang, hmm..manis buangetss. Dipadukan dengan aroma kayu manis dan pedasnya cabe merah, Setup Nenas Pedas Manis ini mampu membuat ketagihan, terbukti di Dapur Cantik. Cocok untuk dijadikan sebagai dessert di berbagai acara seperti arisan, kawinan, halal bihalal atau acara

Jumat, 19 Oktober 2007

Balado Terong

Rekomendasi :Ada banyak macam terong. Yang bulat kecil hijau, panjang kecil hijau dan terong ungu. Dapur Cantik menggunakan terong ungu. Bisa dibuat sebagai bahan sayur asem, tapi kali ini akan dimasak secara balado. Saat memasak Balado Terong ini, akan tercium wanginya yang bisa memancing perut menjadi lapar :D. Masak yukz!

Kamis, 18 Oktober 2007

Tumis Pedas Cumi Tahu

Rekomendasi :Meski menempati posisi teratas dalam hal kandung kolesterol-nya kategori seafood (1.170 mg dalam setiap 100 gram-nya), masakan cumi tetap saja dicari banyak orang. Entah itu di-calamari (crispy), saus tiram lada hitam atau di-balado. Dapur Cantik menyajikannya dengan cara ditumis pedas campur dengan tahu putih, hmm..nyummy. Sesekali boleh-lah mengkonsumsi cumi asal jangan keseringan

Pindang Ikan Laut

Rekomendasi :Pada dasarnya, bahan-bahan yang digunakan serta cara membuat Pindang Ikan Laut ini hampir sama dengan masakan Pindang Udang sebelumnya. Hanya bahan utamanya saja yang berbeda. Kamu bisa menggunakan ikan jenis apa saja asalkan ikan laut. Dapur Cantik memilih ikan tenggiri sebagai bahan utamanya. Pilih ikan laut yang masih segar sehingga rasa asam dari belimbing wuluh bercampur dengan

Rabu, 10 Oktober 2007

Balado Telur Lada Hitam

Rekomendasi :Masakan ini sudah tidak asing lagi bagi kamu. Setiap rumah makan Padang pasti menyediakan Balado Telur :D. Tak terkecuali di rumah kamu sendiri. Kali ini Dapur Cantik menyajikannya dengan bahan tambahan yaitu bubuk lada hitam, yang dipercaya dapat menghangatkan tubuh, baik untuk kesehatan. Selamat mencoba!

Selasa, 09 Oktober 2007

Tauco Krecek

Rekomendasi :Krecek yaitu nama lain dari kerupuk kulit. Biasanya digunakan dalam jajanan bakso. Dimakan langsung gitu az juga bisa (diratah kalau dalam bahasa Medan :D), karena krecek bisa dijadikan sebagai obat bagi penderita penyakit maag. Tapi untuk resep Tauco Krecek ini, karena masakan tauco itu pedas, maka penderita maag dilarang untuk mengkonsumsinya :).

Senin, 08 Oktober 2007

Tahu Orak-Arik

Rekomendasi :Biasanya kan telur yang dibuat jadi orak-arik. Ternyata tahu juga enak lho dibuat jadi orak-arik. Bahan-bahannya tidak sulit serta cara masaknya pun cukup mudah. Hanya satu yang perlu diperhatikan, jangan menggunakan tahu yang ber-formalin ya :).

Minggu, 07 Oktober 2007

Kolak Pisang

Rekomendasi :Kolak Pisang juga termasuk salah satu ta'jil yang paling banyak dicari jika bulan puasa tiba. Tidak ada salahnya jika kali ini kita mencoba untuk membuatnya sendiri. Kolak Pisang yang disajikan oleh Dapur Cantik ini memang agak sedikit berbeda, yaitu kuahnya agak kental dikarenakan menggunakan santan. Kolak menjadi terasa lebih enak. Dicobain yukz!

Sabtu, 06 Oktober 2007

Pindang Udang

Rekomendasi :Sepertinya Dapur Cantik sering menyajikan masakan yang berbahan dasar udang. Hehe..udang memang favoritnya kami. Kali ini, udangnya dimasak dengan cara di-pindang. Kuahnya yang berwarna kuning serta ada rasa asamnya yang berasal dari belimbing wuluh, mungkin bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan bagi kamu yang ingin memasak udang dengan nuansa baru (selain di-balado).

Jumat, 05 Oktober 2007

Acar Ikan Bawal

Rekomendasi :Masakan acar memang pedas rasanya. Ikan bawal yang masih segar dengan rasanya yang manis semakin memberikan rasa pedas yang segar ketika dimasak acar. Jika kamu tidak suka dengan ikan bawal, bisa menggantinya dengan ikan jenis lain, misalnya ikan tenggiri.

Rabu, 03 Oktober 2007

Es Cingcau Hitam

Rekomendasi :Ada 2 macam cingcau yaitu cingcau hitam dan cingcau hijau. Dua-duanya selalu dijadikan sebagai bahan pelengkap minuman dingin yang menyegarkan. Dua-duanya sama-sama enak. Tapi kali ini, Dapur Cantik ingin menyajikan minuman dingin yang menggunakan bahan cingcau hitam. Resep ini sangat sederhana, mudah dan cepat cara pembuatannya.

Selasa, 02 Oktober 2007

Kwetiaw Tauge Goreng Pedas

Rekomendasi :Kwetiaw merupakan bahan masakan yang bisa dijadikan berbagai macam masakan. Bisa digoreng, bisa juga dikuah. Dapur Cantik kali ini menyajikan kwetiaw dengan rasa bumbu yang pedas dan inovasi sendiri. Dipadukan dengan tauge sehingga terasa ada renyah2-nya di mulut.

Senin, 01 Oktober 2007

Balado Udang Petai

Rekomendasi :Huehehe..ada petai-nya. Jangan lupa sikat gigi ya kalau habis makan Balado Udang Petai ini :D. Biasanya teman-nya balado udang yaitu kentang. Namun kali ini, Dapur Cantik menggantinya dengan petai. Petai yang sudah tua dan manis rasanya, digabung dengan rasa udang yang manis juga, jadi klop deh. Dicobain yukz!

Nasi Goreng Dapur Cantik

Rekomendasi :Resep favorit di keluarga Dapur Cantik. Tidak menggunakan bumbu instan nasi goreng karena itu warna nasi gorengnya didapat dari mentega dan sosis sapi, putih kemerah-merahan. Menggunakan resep umum nasi goreng lalu di-inovasi dengan bahan pelengkap tambahan sesuai selera Dapur Cantik. kamu pun bisa mengkreasikan resep nasi goreng ini dengan mengurangi/menambah bahan pelengkap sesuai

Sabtu, 29 September 2007

Es Coco-Suri Dapur Cantik

Rekomendasi :Timun Suri merupakan jenis buah yang hanya ada saat bulan puasa tiba. Banyak dicari orang-orang dan dijadikan sebagai bahan dasar minuman untuk berbuka puasa. Tapi kali ini Dapur Cantik ingin memberi "kawan" kepada timun suri, yaitu nata de coco. Berbuka puasa pun akan menjadi lebih segar.

Gulai Udang Galah

Rekomendasi :Udang Galah merupakan jenis udang yang jarang dijual di pasaran, musiman. Apalagi udang galah yang ada telurnya, hmm..nikmat banget. Di-gulai, lalu di-seruput sewaktu memakannya, jadi ngiler deh, hehe. Udang galah bisa dibuat dalam jenis masakan apa saja, tapi akan lebih terasa "manisnya" udang jika digulai pedas. Dengan catatan, udang galah benar-benar masih dalam keadaan fresh.

Bubur Candil

Rekomendasi :Banyak sekali dijual ketika bulan puasa tiba. Bisa disebut sebagai salah satu tajil favorit :D. Jika malas untuk membelinya di luar, mungkin ada baiknya untuk mencoba membuat sendiri di rumah. Sambil ngabuburit hehe.


Bahan Resep

Perkedel Bilis

Rekomendasi :Bilis adalah sebutan lain untuk ikan teri basah yang biasa digunakan oleh orang-orang Bengkalis, Riau. Rasa asinnya sangat gurih untuk dijadikan sebagai bahan dasar perkedel. Kebanyakan teri basah ini biasanya dibuat sebagai pelengkap sambal goreng kacang, tapi dengan sedikit kreatif, Dapur Cantik menyulapnya menjadi perkedel. Buat yang lagi mencari-cari perkedel jenis lain, inilah

Rabu, 26 September 2007

Es Mentimun

Rekomendasi :Resep ini hanya kutemui di dalam keluarga kecilku. Unik, mentimun dicampur ke dalam es sirup, aneh kan? Hehe. Hmm..segar sekali. Dingin terasa di tenggorokan. Lebih enak jika menggunakan sirup nanas. Apalagi jika hari terasa sangat panas dan terik.

Soto Sadang

Rekomendasi :Soto terkenal dimana cabangnya di Jl.Soekarno Hatta, Bandung. Rasa asamnya sangat segar, bikin ketagihan. Daging ayam atau sapi-nya tersaji dalam jumlah banyak per porsinya.


Bahan Resep Soto Sadang1/4 kg daging sapi (paha tanpa

Bubur Sagu

Rekomendasi :Bubur Sagu terasa lembut di mulut. Rasanya yang manis bercampur dengan asinnya santan. Jarang dijual di pasaran, karena kurang dikenal. Makanan khas keluarga kami. Bubur sagu ini sangat nikmat, apalagi jika disajikan untuk berbuka puasa.

Kolesterol

Kolesterol sebenarnya bukanlah penyakit, tetapi lebih kepada akibat dari pola makan seseorang yang tidak tepat. Kolesterol adalah salah satu komponen lemak yang ada dalam tubuh manusia. Sebenarnya lemak di dalam tubuh kita itu bermanfaat sebagai salah satu sumber energi yang memberikan kalori cukup tinggi. Hanya jika kadar lemak sudah berlebih dalam tubuh kita, itulah yang menjadi masalah. Jika

Cetakan Kue

Begitu banyak cetakan kue yang dijual di pasaran. Dan biasanya yang sudah terkenal dengan kualitasnya adalah cetakan yang berasal dari Surabaya dan Yogyakarta. Sedangkan untuk cetakan yang menggunakan teflon, sudah banyak juga jenisnya dan kami yakin Anda pun sudah dapat memilihnya dengan baik.

Cara Memasak Pasta

Di Indonesia telah tersedia berbagai macam pasta. Makanan khas dari negara Italia ini mulai banyak disukai oleh orang-orang Indonesia terutama spaghetti dan fettucini. Bisa direbus dan bisa juga digoreng, tinggal disesuaikan saja dengan selera Anda.

Daftar Masakan Dapur Cantik




Dapur Cantik berdiri sejak 27 September 2007. Dapur Cantik menyajikan koleksi pribadi masakan rumah yang kebanyakan menyuguhkan masakan Padang, yang bisa dinikmati oleh khalayak umum di dapur nyata masing-masing. Jika ada saran ataupun kritik, bisa hubungi kami disini. Selamat memasak!!

Tips Memilih Ikan Segar

Makan ikan yang banyak biar seperti orang Jepang, pintar-pintar. Begitu nasihat kebanyakan para orang tua kepada anak-anaknya. Karena itu, sebaiknya kita mengetahui cara memilih ikan yang baik untuk dikonsumsi. Berikut sedikit tips dari Dapur Cantik :

Tips Membedakan Jenis Daging

Melihat dari berita di televisi, masih banyak yang belum bisa membedakan antara daging yang satu dengan jenis daging yang lain. Semoga artikel yang Dapur Cantik sajikan ini, bisa bermanfaat bagi Anda semua.


Daging sapiDagingnya kenyal, berwarna

Tips Memilih Buah

Mungkin diantara Anda semua pernah mengalami kesulitan sewaktu memilih buah. Entah itu untuk dijadikan parsel atau sebagai hadiah bagi yang sedang sakit. Manakah buah yang segar? Apa tandanya kalau buah sudah matang? Bukan berarti Anda harus "memakan"nya di tempat ya, soalnya seringkali melihat di bagian penjualan buah kelengkeng, orang-orang sambil memilih sambil dimakan, halagh =)).

Proposal Pemasangan Iklan di Dapur Cantik

PROPOSAL PEMASANGAN IKLAN DI BLOG DAPUR CANTIKKepada Yth,Penawar IklanTerima kasih atas ketertarikannya untuk memasang iklan di Blog Dapur Cantik. Saat ini Dapur Cantik memiliki Google Pagerank 2 dan Alexa Rank 539.269.Terdapat 2 jenis pemasangan iklan yang ditawarkan :Iklan TeksTerletak di bagian sidebar kanan. Iklan teks terdiri atas anchor teks dan deskripsi iklan.Contoh:Koleksi Resep

Konversi Alat Ukur di Dapur

Pernah mengalami kebingungan saat Anda sedang mengukur/menakar bahan yang akan dimasak? Anda tidak tahu seberapa perbandingan yang tepatnya? Mungkin artikel ini dapat menjawab semua kebingungan Anda itu. Semoga Anda tidak menjadi malas dan kesal lagi sewaktu lagi memasak. Cooking is fun :)Daftar konversi alat ukur yang banyak digunakan dalam memasak :1 cangkir = 250 ml (8 oz)1 sendok makan = 10

Tentang DC

Dapur Cantik adalah sebuah blog masak yang dibuat oleh saya, Silvy Ariyanti untuk mengumpulkan resep-resep masakan Mama sebagai bekal di masa depan. Kenapa tidak ditulis di buku saja? Kenapa harus di internet?Alasan utamanya adalah karena saya sangat menyukai dunia internet dan sebelumnya sudah menjadi blogger selama 15 bulan sejak pertama kali Dapur Cantik ini berdiri pada tanggal 27 September