Rabu, 26 Oktober 2011

MU BLACK FOREST CAKE FOR ALMA'S HUSBAND



Dipesan oleh Mba Alma untuk ultah suami tercinta. Requestnya pakai edible logo Manchester United karena suaminya salah satu penggemar si Red Devil ^__^
Base cakenya black forest dengan 3 layers dark chocolate sponge cake yang dibasahi simple syrup, diberi filling strawberry jam dan chocolate ganache serta potongan dark cherry.
Dicover dengan buttercream special dan diberi pagar sabuk coklat bermotif.
Mba Alma minta atasnya diberi strawberry melingkar, sempat kehabisan ide mau digimanain. Beginilah hasilnya :)

Alhamdulillah yang pesan dan yang berulang tahun berkenan dengan cakenya. Mantap katanya, hehee...
Terima kasih orderannya ya Mba. Semoga suami dan keluarga Mba senantiasa diberikan keberkahan usia dan esuksesan dunia akhirat. Aamiin...